Tips Cara Memutihkan Ketiak Secara Alami
Update Wednesday, January 15, 2014 at 6:16 PM. by Daftar Kumpulan Info Terbaru 2014 Dalam topik Tips
Tips Cara Memutihkan Ketiak Secara Alami - Ketiak Anda tampak berwarna kecoklatan bahkan cenderung hitam ? Tentunya hal ini akan membuat anda merasa kurang nyaman dan kurang percaya diri ketika bertemu dengan teman, relasi ataupun kolega anda terutama ketika mengenakan pakaian tanpa lengan.
Ada beberapa hal yang menyebabkan ketiak menjadi hitam. Bisa jadi ketiak anda menjadi hitam karena anda terlalu sering mencabut bulu ketiak, kurang berhati-hati ketika mencukur ketiak dan bisa juga karena anda deodoran yang digunakan berkualitas buruk.
Penyebab lain ketiak menjadi hitam adalah karena anda kurang bersih ketika menghilangkan keringat di dalam ketiak. Keringat yang masih tertinggal tersebut akan mengering di dalam lipatan ketiak dan kemudian mengeluarkan asam yang akan membuat warna kulit menjadi hitam gelap.
Nah Tips Cantik Terbaru 2014 kali ini akan menampilkan Tips Cara Memutihkan Ketiak Secara Alami, ikuti ulasannya di bawah ini :
Kurangi Mencukur Bulu Ketiak
Hindari frekuensi mencukur bulu ketiak secara berlebihan karena terlalu sering mencukur bulu ketiak akan menyebabkan ketiak anda menjadi hitam. Selain itu hentikan penggunaan krim perontok bulu ketiak karena biasanya produk tersebut mengandung asam yang justru dapat membuat kulit ketiak menjadi hitam. Jika anda berencana untuk mencukur bulu ketiak, cobalah pergi ke salon agar ditangani oleh tenaga profesional.
Hindari Menggunakan Pakaian Ketat
Hindari menggunakan blus atau pakaian yang ketat dan pilihlah pakaian yang longgar sehingga ketiak anda dapat 'bernafas'. Penggunaan pakaian yang ketat dapat menyebabkan gesekan pada kulit ketiak. Hal inilah yang menjadi salah satu penyebab timbulnya warna hitam pada ketiak anda.
Bersihkan Ketiak Secara Teratur
Malas membersihkan ketiak akan menyebabkan kotoran, minyak dan sisa keringat menumpuk di dalam ketiak. Hal inilah yang menjadi biang ketiak anda menjadi hitam. Cara membersihkan ketiak yang bisa anda coba adalah cuci ketiak dengan sabun dan selanjutnya bilas dengan air hangat.
Gunakan Ramuan Alami Untuk Memutihkan Ketiak
Ada banyak ramuan alami yang bisa digunakan untuk memutihkan ketiak. Beberapa yang bisa Anda coba diantaranya :
Ramuan Jeruk Nipis dan Air Kapur Sirih
Cara meramunya cukup mudah : Ambil satu buah jeruk nipis kemudian peras selanjutnya campurkan satu sendok air kapur sirih kemudian aduk hingga merata. Cara penggunaannya : Oleskan ramuan tersebut pada ketiak anda secara rutin setiap anda habis mandi. Lakukan selama satu minggu.
Ramuan Baking Soda dan Lemon
Lemon merupakan jenis yang kaya Vitamin C yang bermanfaat untuk memutihkan ketiak. Sedangkan baking soda memiliki kandungan kalsium yang tinggi, fungsinya untuk mengangkat sel kulit mati.
Untuk Membuat Ramuan Pemutih Ketiak dari Baking Soda dan Lemon caranya : Ambil satu buah lemon kemudian peras untuk diambil airnya. Selanjutnya campurkan satu sendok teh baking soda, aduk hingga merata kemudian biarkan selama sekitar 15 menit hingga setengah kering.
Oleskan dan gosokkan ramuan tersebut pada ketiak anda hingga butiran baking soda dan lemon jatuh bersama kotoran yang ada pada ketiak. Setelah itu bilas dengan air bersih. Lakukan perawatan ini selama satu minggu.
Nah demikian sobat, Tips Cara Memutihkan Ketiak Secara Alami semoga bisa bermanfaat membantu anda untuk mendapatkan ketiak yang bersih dan putih. Selamat mencoba.
Jangan Lupa: