Spesifikasi dan Harga BlackBerry Z3 Jakarta 2014

Update Wednesday, February 26, 2014 at 2:37 PM. Dalam topik Berita Terkini,Tekno,Teknologi

Spesifikasi dan Harga BlackBerry Z3 Jakarta 2014 - Pembuat BlackBerry akhirnya memperkenalkan HP terbaru andalannya yang bertajuk BlackBerry Z3 atau yang sebelumnya rame diperkenalkan sebagai BlackBerry Jakarta. Acara perkenalan tersebut di gelar di sela sela ajang Mobile World Congress (MWC) di Barcelona Spanyol.

HP BlackBerry Z3 tersebut disebutkan akan dirilis pertama kali di Indonesia sekitar bulan April 2014. "BlackBerry Z3 akan keluar pada bulan April di Indonesia. Harga ecerannya di bawah 200 dollar AS," kata CEO BlackBerry John Chen.



Meski telah diperkenalkan kepada publik, namun sayang BlackBerry belum membuka tabir jeroan spesifikasi apakah yanag akan ditawarkan melalui Z3 alias BlackBerry jakarta tersebut. Bocoran sejumlah Spesifikasi BlackBerry Z3 justru mengemuka dari situs GSMArena.

Menurut informasi yang dilansir dari GSMArena, Blackberry Z3 adalah HP dengan layar sentuh ukuran 5 inch dengan resolusi qHD 960 x 540 px. Sementara untuk spesifikasi CPU akan mengusung prosesor Snapdragon 400 1.2 GHz dari Qualcomm dengan dukungan RAM 1.5 GB dan media penyimpanan berkapasitas 8 GB.

Spesifikasi BlackBerry Z3 lainnya yang diungkap GSMArena diantaranya adalah kamera 5 MPix, kamera depan 1.1 Mpix dan juga Radio FM. Sedangkan untuk urusan Sistem Operasi akan menggunakan BlackBerry OS 10.2.1.

Harga BlackBerry Z3
Seperti yang telah diungkap oleh John Chen, Harga HP BlackBerry Z3 atau BlackBerry Jakarta ini akan berada di bawah 200 USD atau sekitar 2.1 Juta Rupiah dengan kurs saat ini. Mengenai ketersediaan, BlackBerry Z3 disebut akan hadir pada bulan April 2014.

Rekap Spesifikasi BlackBerry Z3 Jakarta
Layar 5 inch qHD 960 x 540 pixel
CPU Snapdragon 400 Dual core 1,2Ghz
RAM 1,5 GB
Memori 8 GB
Kamera 5 mega piksel (belakang), 1,1 mega piksel (depan)
OS Blackberry 10.2.1
Harga 200 USD

Nah itulah sobat Spesifikasi dan Harga BlackBerry Z3 Jakarta 2014. Jika anda menyukai artikel ini silahkan bagikan dengan teman atau keluarga anda melalui Facebook dan Twitter dengan cara klik tombol di bawah artikel ini. 

Bagi penggemar informasi teknologi jangan lupa untuk menyimak juga Spesifikasi Nokia Android X, X+ dan XL yang juga diperkenalkan di Mobile World Congress 2014.