Ponsel Terbaik Rilis Februari 2014
Update Friday, February 28, 2014 at 3:28 PM. by Daftar Kumpulan Info Terbaru 2014 Dalam topik Berita Terkini,Tekno,Teknologi
Ponsel Terbaik Rilis Februari 2014 - Seperti kami beritakan sebelumnya bahwa hajatan Mobile World Congress (MWC) 2014 yang digelar pada tanggal 24-27 Februari 2014 di Barcelona Spanyol benar benar dipergunakan oleh vendor untuk memperkenalkan Ponsel Terbaru yang menjadi andalannya.
Sebut saja Samsung yang membuka tabir Galaxy S5, kemudian Nokia yang menggempur dengan Trio Android nya. Mungkin sobat pengen tau ponsel terbaik apa saja yang meluncur bulan Februari 2014 ini dalam ajang MWC 2014. Ini dia Daftar Ponsel Terbaik Rilis Februari 2014.
Samsung Galaxy S5
HP Android Terbaru dari Samsung ini akan mengusung spesifikasi layar Super AMOLED ukuran 5,1 inci resolusi 1080x1920p. Sedangkan prosesor yang digunakan adalah Octa-Core Samsung Exynos 5420 clock 2,5GHz yang ditopang oleh RAM berkapasitas 2GB. Sistem operasinya menggunakan Android 4.4 KitKat. Sementara itu, memori internalnya ada dua varian, yaitu 16GB dan 32GB. Kameranya akan dilengkapi sensor 16 Mpix.
Samsung belum mengungkap berapa harga dari HP Galaxy terbarunya ini namun kasak kusuk yang beredar Harga Samsung Galaxy S5 akan dijual kisaran Rp. 11.7 Juta.
LG G Pro 2
Sama seperti Galaxy S5, LG G Pro 2 adalah HP Android yang akan menjalankan versi terbaru Android 4.4 KitKat. Spesifikasi LG G Pro 2 diantaranya adalah layar IPS ukuran 5,9 inci full HD, prosesor quad-core 2,26GHz Snapdragon 800, chip grafis Adreno 330, RAM 3GB, internal memori 16/32GB, dan slot microSD yang dapat menampung SD card dengan kapasitas data hingga 64GB, kamera 13MP dengan teknologi OIS+, autofocus, LED flash, dan kemampuan merekam video full HD (1080p) dan Kamera Depan 2.1 Mpix
Xperia Z2
Kelebihan dari Xperia Z2 adalah ponsel ini bisa 'menyelam' di dalam air. HP Android ini tetap bisa dihidupkan di dalam air meski dalam kondisi audio jack terbuka seluruhnya. Sedangkan Spesifikasi Xperia Z2 yang diandalkan Sony adalah layar Full HD berukuran 5,2inci, prosesor Qualcomm Snapdragon 801, RAM 3 GB, Kamera 20.7 Mpix yang mampu merekam video 4K (3840x2160) pada 30 FPS.
Lenovo S860
Kelebihan paling menonjol dari Lenovo S860 adalah baterai 4000 mAh yang mampu memberikan waktu bicara 24 jam penuh melalui koneksi 3G. Spesifikasi Lenovo S860 : Layar HD IPS touchscreen berukuran 5,3inci resolusi 1280x720, Android 4.2 Jelly Bean, Prosesor quad-core 1,3GHz MediaTek, RAM 2 GB, Memori 16GB, Kamera belakang 8MP, Kamera depan 1,6MP
Nokia XL Android
Ini adalah salah satu Trio Android yang diperkenalkan Nokia di MWC 2014. Spesifikasi Nokia XL yang menjadi andalan : Layar WVGA 5 inci, Kamera 5 Mpix, Kamera Depan 2 Mpix, Android 4.1.2 Jelly bean
Nah itulan sobat Ponsel Terbaik Rilis Februari 2014 yang siap memanaskan pasar ponsel di tahun ini.
Jangan Lupa: